Minggu, 19 Januari 2014

Turun Tangan? Apa Aja Sih Kegiatannya?

Hello para temen-temen yang cantik dan yang ganteng, mungkin diantara para sobat pembaca masih bertanya-tanya, apa sih itu Turun Tangan dan apa juga kegiatannya? Nah tulisan ini sengaja aku buat untuk memberikan kita semua sedikit informasi tentang gerakan Turun Tangan.
Kira-kira pernah sedekah gag? Kira-kira pernah memakmurkan pedagang kecil belum... selama ini? Atau sudahkah kita berbuat sesuatu hal kecil untuk bangsa kita hari ini?

Aku kira para sobat pembaca juga pasti sudah melakukannya yah paling gag buang sampah pada tempatnya juga adalah bentuk partisipasi kita dalam menjaga dan memajukan bangsa ini hehe. Namun apakah jika kita bergerak secara random hal itu bisa terlihat dampaknya, aku pikir itu bisa saja terjadi namun kecil kemungkinannya untuk memberi efek perubahan kepada bangsa.

Nah mungkin juga sobat pembaca sempat berpikir “Aku mau melakukan gerakan perubahan, mungkin memberikan sumbangan, membersihkan lingkungan, merubah pandangan bangsa terhadap media atau masih banyak lainnya” yang jelas suara hati ini pasti akan berbicara kepada pikiran kita tentang ide-ide cemerlangnya.

Bagi ku “Banyak anak bangsa yang punya ide namun tidak ada ruang untuk menyalurkan ide tersebut, akhirnya kreatifitas manusia itu terkubur bersama mayatnya tanpa ada karya yg di tinggalkan utk Indonesia, sebagai pembuktian bahwa ia pernah hidup dan berada di dunia”.

Lalu inilah yang di tunggu oleh gerakan bernama “Turun Tangan”. Turun Tangan adalah ruang untuk menumpahkan ide serta langsung terjun kelapangan, kalau orang Yunani pandai dengan teoritis sedang bangsa romawi cerdas dengan pendidikan praktis, namun di Indonesia kita cerdik dengan mengkombinasi pelajaran teoritis dan praktisnya sehingga pemahaman dan pengertian tentang pengetahuan lebih afdol.
Di dalam Turun Tangan kita semua boleh menumpahkan ide, tidak ada batasan-batasan untuk memberikan solusi tentang apa yang ingin kita lakukan, bukan cuma sekedar bersih-bersih, tidak pula hanya membagi-bagi sembako. Karena Turun Tangan tempatnya kita berkarya, berbagi, dan bermanfaat.

Dalam alinea ke 2 UUD 1945 berbunyi “....mengantarkan rakyat Indonesia ke depan pintu gerbang kemerdekaan...” artinya apa? Yah tepat sekali sobat, kita harus masuk ke pintu tersebut karena para pejuang bangsa hanya mengantarkan kita di depan gerbang kemerdekaan dari berbagai macam penindasan serta emansipasi, jadi harus ada usaha bersama lagi untuk membuka gerbang kemerdekaan dan memasukinya.

Untuk itu sobat pembaca turunkan tangan kita semua, jangan melipatnya, tangan kita adalah tangan penggerak perubahan. Kami sangat menunggu partisipasi kita semua untuk bersama-sama “Turun Tangan” menebar kebaikan serta manfaat.


Dan tunggu apalagi segera cari gerakan “Turun Tangan” tersebut di kota mu, bila tidak ada, maka kamu harus bertindak sebagai dalang dan sutradaranya. Kalau bukan kita siapa lagi? 
Dari Turun Tangan Lalu Turun ke Hati.

1 komentar: